RNN.COM, KAMPAR – Wakil Bupati Kampar, Dr. Misharti, secara resmi membuka Gerakan Pangan Murah di halaman Masjid Raya Al Ittihad, Kecamatan Kuok, Senin (17/3/2025). Dalam hitungan jam, komoditas yang dijual langsung ludes diserbu warga.
Pasar murah ini digelar Pemkab Kampar untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.
“Ini upaya kita bersama untuk meringankan beban masyarakat dan menjaga stabilitas harga bahan pokok selama Ramadhan,” kata Wabup Misharti.
Pangan murah ini menyediakan beras SPHP, beras premium, minyak goreng, gula pasir, telur ayam, cabai, bawang merah, bawang putih, dan aneka sayuran dengan harga subsidi. Selain itu, UMKM lokal juga dilibatkan untuk mendukung ekonomi daerah.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kampar, Muhammad, mengajak masyarakat memanfaatkan pasar murah ini. “Jangan sampai terlewat, ini kesempatan mendapatkan sembako dengan harga lebih murah,” ujarnya.
Kegiatan serupa bakal digelar di kecamatan lain agar lebih banyak warga terbantu. Turut hadir dalam acara ini Camat Kuok Hadinur Rahman, Kades Kuok Khairisman, Ketua BPD Kuok Harmaini, serta sejumlah tokoh masyarakat.